Sumber: Samsung
Hari Raya Idul Fitri 2025 sebentar lagi akan segera tiba. Berbarengan dengan momen turunnya THR, tidak sedikit orang yang memanfaatkan momen Lebaran 2025 nanti untuk mengganti perangkat gadget hariannya dengan yang baru. Menariknya, di tahun 2025 ini ada banyak produk HP entry level terbaru yang membawa spesifikasi teknologi canggih dengan harga yang lebih affordable.
Namun, memilih HP baru tentunya tidak boleh sembarangan karena perlu mempertimbangkan spesifikasi minimum yang mampu menunjang aktivitas harianmu. Mulai dari layar AMOLED dengan resolusi tinggi, chipset yang lebih bertenaga, hingga daya baterai minimum 5000 mAh. Nah, berikut ini ada sejumlah rekomendasi HP entry level terbaik 2025 yang sangat layak untuk dibeli pada momen Lebaran 2025 ini. Yuk, simak daftar rekomendasinya di bawah ini!
Infinix Hot 50 Pro+
Salah satu rekomendasi HP entry level terbaik 2025 yang bisa kamu pertimbangkan adalah Infinix Hot 50 Pro+. Ditenagai dengan chipset Helio G100 dengan RAM 8 GB, HP Infinix ini punya kinerja cukup gesit untuk menunjang segala aktivitas harianmu dengan efisiensi daya yang juga tinggi.
Performa gesitnya itu dilengkapi juga dengan layar AMOLED seluas 6,78 inci yang memiliki refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan puncak 1300 nits. Tidak ketinggalan dengan sederet fitur AI canggih untuk menyederhanakan berbagai kontrol perangkatmu. Salah satunya adalah fitur AI CutOuts yang dapat memotong bagian yang disorot secara otomatis.
Kamu juga dapat menyempurnakan hasil jepretan foto kamu dengan menghapus objek yang tidak diinginkan melalui fitur AI Eraser. Ada juga fitur 720° SphereTech NFC yang mendukung pembacaan kartu dari sisi depan, atas, dan belakang untuk kemudahan pembayaranmu.
Sumber: Hybrid
Samsung Galaxy M15 5G
Rekomendasi HP entry level terbaik 2025 selanjutnya yang bisa kamu pertimbangkan di momen Lebaran 2025 ini adalah Samsung Galaxy M15 5G. HP ini ditenagai dengan chipset Dimensity 6100+ yang membawa peningkatan pada sisi CPU dan GPU sehingga mampu menunjang segala aktivitas berat. Hal itu didukung pula dengan memori RAM 6 GB yang dapat ditambah dengan RAM Plus hingga 6 GB.
Selain itu, spesifikasi Galaxy M15 5G juga turut menyematkan layar Super AMOLED seluas 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ sehingga memungkinkanmu untuk menikmati sajian visual yang sangat jernih dan tajam. Menariknya lagi, HP Galaxy M15 5G telah dibekali dengan daya baterai sebesar 6000 mAh dan fitur fast charging 25 W yang mampu mengisi ulang daya baterai hingga 50% hanya dalam waktu setengah jam saja.
Baca juga: 5 Rekomendasi HP Tahan Banting Performa Terbaik Wajib Dimiliki
Redmi Note 13 5G
Jika kamu membutuhkan dukungan kamera yang cukup gahar, Redmi Note 13 5G bisa menjadi pilihan HP entry level terbaik berikutnya yang bisa kamu pertimbangkan. HP Redmi ini membawa dukungan sistem triple kamera belakang yang terdiri dari lensa kamera wide 108 MP, lensa kamera ultrawide 8 MP, dan lensa kamera macro 2 MP.
Hal itu juga dibarengi dengan lensa kamera depan 16 MP yang mampu menghasilkan jepretan foto selfie yang lebih jernih. Buat menunjang aktivitas hiburan yang lebih lancar, spesifikasi Redmi Note 13 5G mengusung layar AMOLED dengan resolusi Full HD+ yang punya kemampuan refresh rate 120 Hz.
Kamu bisa menikmati pengalaman visual yang sangat jernih dan tajam saat menonton film ataupun bermain game. Untuk menunjang performanya, Redmi Note 13 5G mengandalkan chipset Dimensity 6080 yang terkenal cukup kencang di kelasnya dengan clock speed 2,4 GHz.
POCO M6 Pro
Jika kamu suka bermain game, POCO M6 Pro bisa menjadi salah satu rekomendasi HP entry level terbaik 2025 yang sangat cocok buat kamu. Spesifikasi layar yang diusungnya mengandalkan layar Flow AMOLED seluas 6,67 inci dengan kemampuan refresh rate 120 Hz dan touch sampling rate hingga 2160 Hz.
Hal itu diklaim mampu memberikan sentuhan super resolusi 16x sehingga kamu dapat menikmati pengalaman gaming yang sangat responsif dan akurat. Selain itu, POCO M6 Pro juga menyematkan triple kamera AI di bodi belakangnya yang terdiri dari lensa kamera utama 64 MP, lensa kamera ultra-lebar 8 MP, dan lensa kamera makro 2 MP.
Hal itu dilengkapi juga dengan lensa kamera 16 MP yang membawa berbagai fitur fotografi, seperti efek time-lapse, film pendek, hingga mode malam. Tidak ketinggalan dengan dukungan chipset Helio G99-Ultra yang didampingi RAM 8 GB serta daya baterai 5000 mAh.
Sumber: GadgetIn
Samsung Galaxy A06 5G
Salah satu rekomendasi HP entry level terbaik 2025 berikutnya yang dapat dipertimbangkan adalah Samsung Galaxy A06 5G. Dari segi dapur pacunya, spesifikasi Galaxy A06 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6300 yang mampu memberikan performa cukup gesit dengan konsumsi daya lebih efisien.
Selain itu, HP ini juga turut memadukan daya baterai 5000 mAh dan penyimpanan RAM 6 GB yang akan memastikan aktivitas pekerjaan berat dan multitasking tetap lancar tanpa lag. Bukan itu saja, HP Galaxy A06 5G juga menyematkan spesifikasi layar LCD seluas 6,7 inci dengan resolusi 720 x 1600 piksel sehingga mampu menghasilkan pengalaman visual yang jernih dan mulus untuk menonton video atau bermain game.
Selain itu, ada juga dukungan dual kamera belakang yang terdiri dari lensa kamera wide 50 MP dan lensa kamera depth 2 MP serta kamera depan 8 MP untuk kebutuhan fotografi kamu.
Nah, itu dia sejumlah rekomendasi HP entry level terbaik yang sangat cocok dibeli pada momen Hari Lebaran 2025 ini. Apalagi kamu bisa mendapatkan berbagai produk gadget canggih di atas dengan promo harga spesial jika membelinya di Eraspace. Ada banyak penawaran promo belanja gadget yang bisa kamu dapatkan dari Eraspace.
Mulai dari potongan harga spesial, promo cicilan bank tertentu, gratis ongkir ke seluruh Indonesia, hingga voucher belanja ratusan ribu. Caranya, kamu hanya perlu mendaftarkan akun MyEraspace terlebih dahulu di situs resmi Eraspace atau download aplikasinya. Jadi, masih menunggu apalagi? Yuk, segera dapatkan produk gadget terbaik impianmu sekarang juga!
Baca juga: 7 Rekomendasi HP Gaming Entry Level Terbaik, Mulai 1 Jutaan!