Sumber: Pemmzchannel
Sejak 24 Mei 2021 jaringan 5G resmi beroperasi di Indonesia. Meski terbilang baru, jaringan 5G mampu menjadi daya tarik bagi para pengguna gadget saat ini. Layanan jaringan 5G diklaim mampu lebih cepat dan unggul dibandingkan jaringan sebelumnya. Hal itulah yang mendasari layanan jaringan 5G diburu oleh masyarakat untuk dapat menggunakannya.
Saat ini, tidak sedikit hp yang sudah mengakuisisi 5G di dalamnya. Hanya saja di awal kemunculannya, hp yang menawarkan layanan ini memiliki harga terbilang mahal. Untungnya saat ini mendapatkan hp 5G terbaik tidak perlu menghabiskan dana karena ada sejumlah rekomendasi hp 5G 2 jutaan. Dengan bujet terjangkau, kamu sudah bisa menikmati kecepatan dan koneksi luar biasa dari hp 5G 2 jutaan. Penasaran apa saja yang termasuk rekomendasi hp 5G 2 jutaan terbaik? Simak penjelasannya berikut ini.
Samsung Galaxy A14 5G
Rekomendasi hp 5G 2 jutaan pertama adalah Samsung Galaxy A14. Siapa sih yang tidak tahu merek hp satu ini? Selain terkenal karena teknologi dan inovasi yang selalu diciptakan oleh Samsung, kualitas produk yang dihasilkan juga sebanding dengan harganya. Namun, siapa sangka jika Samsung memanjakan penggunanya dengan menghadirkan Samsung Galaxy A14 yang ditenagai prosesor Octa Core dengan koneksi 5G.
Dengan begitu, performa dan kecepatan yang dihadirkan sangat bisa diandalkan termasuk digunakan untuk bermain game, streaming, mengunduh video atau film secepat kilat dan mulus. HP 5G 2 jutaan yang satu ini dilengkapi teknologi layar FHD+ untuk membuat pengguna bisa menikmati film atau konten-konten kesukaan lainnya dengan resolusi tinggi dan tampilan warna sangat akurat.
Desainnya cantik dengan warna-warna yang ditawarkannya juga sangat menarik. Ditambah kamera yang mengagumkan untuk mempertegas detail-detail dari gambar yang dihasilkannya. Lalu, daya tahan baterai yang lama hingga dua hari dan fitur canggih lainnya yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A14, benar-benar tidak ada yang menyangka kalau hp ini produk hp 5G 2 jutaan.
Sumber: Uzone.id
Xiaomi Redmi 10 5G
Lanjut ke rekomendasi hp 5G 2 jutaan selanjutnya adalah Xiaomi Redmi 10 5G. hp yang rilis pada Agustus 2022 ini sudah ditenagai oleh prosesor mediatek dan octa-core yang memiliki performa makin cepat dan tak tertandingi sehingga menghasilkan kualitas streaming video lebih tinggi, latensi dalam bermain game lebih rendah, dan lebih cepat selesai dalam mengunduh.
Prosesor yang dipakai oleh Xiaomi Redmi 10 5G menawarkan kinerja luar biasa dengan konsumsi daya rendah berkat teknologi fabrikasi 7nm. Jangan khawatir, hp Xiaomi Redmi 10 5G ini bisa mengoperasikan dual sim 5G sekaligus yang bisa aktif secara bersamaan tanpa perlu khawatir sinyal melemah. Ingin melakukan video call sambil bermain game? Tentu tidak masalah.
Teknologi media flash UFS 2.2 yang melengkapinya pun membuatnya semakin cepat, semakin halus, dan memungkinkan kamu untuk menonton video, menginstal aplikasi, dan bermain game dengan lancar. Bukan hanya itu, dual kamera yang dimilikinya dengan kamera utama 50MP, sangat bisa diandalkan untuk mengabadikan momen saat malam dengan hasil luar biasa. Ditambah fitur Adaptive Sync yang cerdas dan bisa menyesuaikan tampilan layar, tidak boros baterai dengan daya tahan 29 jam, serta tampilan yang dihasilkan jauh lebih memanjakan mata..
Infinix Hot 20 5G NFC
Kemudian ada Infinix Hot 20 5G NFC yang masuk ke dalam rekomendasi hp 5G murah dengan kecepatan mengunduh lebih cepat 2.77 Gbps yang 700% lebih cepat dibanding menggunakan jaringan sebelumnya. Penurunan latensi dan stutter jaringan 5G membuat para gamer bermain game secara imersif. Infinix Hot 20 5G NFC juga sudah dilengkapi teknologi Phase Change Cooling System yang berfungsi untuk menurunkan dan mendinginkan suhu hp sehingga dapat memberikan kinerja yang stabil.
Dengan layar hp sudah menggunakan teknologi Dark Region Enhancement atau DRE Sunlight Readable Tech, hp Infinix Hot 20 5G NFG dapat mendeteksi cahaya sekitarnya menggunakan AI, meningkatkan kecerahan gambar, menyempurnakan tampilan dan kontras layar di bawah sinar matahari. Ditambah daya tahan baterainya mampu bertahan selama tiga hari.
Lalu kameranya memiliki bidikan tajam bahkan ketika mengaktifkan fitur super night mode dan fitur lainnya yang tidak kalah menarik sehingga membuat siapapun tidak menyangka kalau hp Infinix Hot 20 5G NFC cocok untuk dipilih.
Baca juga: Jaringan 5G di Indonesia 2023, Tersedia di Beberapa Kota
Xiaomi POCO M3 Pro 5G
hp berikutnya yang masuk ke dalam rekomendasi hp 5G 2 jutaan, yaitu Xiaomi POCO M3 Pro 5G. HP dengan merek Xiaomi terkenal dengan harganya yang murah, namun kualitasnya dapat diadu oleh para kompetitor. HP Xiaomi Poco M3 Pro 5G didesain lebih modern dan kokoh dibanding hp di kelasnya.
Dengan mengusung slogan “NO MORE WAITING!”, Xiaomi Poco M3 Pro 5G menawarkan pengalaman jauh lebih cepat dan menakjubkan untuk para penggunanya. Jaringannya yang sudah 5G menawarkan kecepatan lebih saat mengunggah, mengunduh, menghasilkan video dengan kualitas lebih tinggi, dan lebih cepat. Xiaomi Poco M3 Pro 5G juga memberikan kesan bermain game yang lebih responsive kepada penggunanya.
Selain itu, latensi yang dimiliki oleh Xiaomi Poco M3 Pro 5G juga rendah dan akan meningkatkan kemampuannya di wilayah padat penduduk dengan jaringan 5G. HP 5G 2 jutaan yang satu ini sudah dilengkapi tiga kamera dengan satu primary camera berukuran 48MP. Jangan khawatir, meski termasuk hp 5G 2 jutaan, Xiaomi Poco M3 Pro 5G bisa mengaktifkan dual sim card 5G sekaligus.
Sumber: Arenadigital
Xiaomi Redmi Note 10 5G
Rekomendasi hp 5G 2 jutaan yang terakhir adalah hp Redmi Note 10 5GB. Seri Redmi Note ini didukung jaringan 5G dan memiliki kinerja sangat gesit. Ketika Redmi Note 10 5G terhubung dengan jaringan 5G, kamu dapat menikmati game dan video call secara real-time tanpa lag. HP ini juga sudah memiliki modem yang terintegrasi untuk mengurangi konsumsi energi.
HP Xiaomi Redmi Note 10 5G sudah mendukung teknologi 5G+5G dual sim, dual standby canggih, dan double sensasi dalam menghadirkan pengalaman penggunaan jaringan 5G lebih imersif. Apalagi saat bermain game maupun menonton film dengan performa hebat yang didukung prosesor MediaTek Dimensity 700 dan fabrikasi 7 nm kelas flagship.
Ditambah dengan prosesor octa-core berfrekuensi clock hingga 2,2 GHz dan GPU ARM Mali G57 bertenaga. Keduanya memastikan terjadinya pengoperasian yang lancar dan memastikan pengalaman pengguna secara sempurna. Lebih kerennya lagi, hp yang termasuk hp 5G terjangkau ini dilengkapi sensor cahaya 360°. Dua sensor cahaya 360° yang dimilikinya dapat secara alami, cerdas, dan akurat mendeteksi kecerahan dan menyesuaikannya hingga 4096 dari tingkat berbeda.
Kebanyakan dari kita mungkin bisa menghabiskan lebih banyak waktu bersama hp. Namun, jangan khawatir, hp 5G murah ini sudah dilengkapi juga dengan fitur yang bisa memastikan perlindungan mata total. Baterai berkapasitas tinggi 5000 mAh merupakan kekuatan yang cukup untuk melakukan apa yang kamu inginkan.
Tiga kamera 48MP mampu menangkap objek sekelilingmu dengan mudah dan resolusi foto yang tinggi dapat membantu untuk mengabadikan malam dengan gambar yang sangat jelas. hp dengan spesifikasi sekeren ini kamu sudah dapat memiliki hp 5G 2 jutaan.
Itulah rekomendasi hp 5G 2 jutaan yang wajib kamu pertimbangkan untuk dimiliki. Tertarik untuk memiliki salah satunya? Kamu dapat memiliki hp 5G 2 jutaan tersebut di Eraspace. Caranya mudah, cukup kunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Dapatkan hp 5G 2 jutaan sesuai kebutuhan secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.
Baca juga: Keunggulan Sinyal 5G yang Bikin Internetan Makin Ngebut