Kategori

5 Rekomendasi Aplikasi Keamanan Siber yang Tingkatkan Proteksi

Sumber: The Times

Dengan perkembangan teknologi yang kian maju, keamanan siber atau biasa dikenal sebagai cyber security pun semakin perlu ditingkatkan. Mengingat, kejahatan kini tidak hanya hadir di perjalanan, namun juga di dunia maya ketika pengguna sibuk scrolling maupun bermain media sosial.

Apalagi ketika terlanjur mengambil langkah yang salah, terdapat berbagai potensi kerusakan yang mungkin menimpa perangkat. Untuk itu, ada baiknya user terus mengedepankan dan memperkuat proteksi diri yang bisa dilakukan dengan memanfaatkan bantuan aplikasi keamanan siber pada gadget.

Di mana, aplikasi tersebut kabarnya mampu mencegah berbagai ancaman bahaya sehingga pengguna bisa melanjutkan scrolling tanpa terlalu khawatir. Tanpa panjang lebar, yuk ketahui sejumlah aplikasi keamanan siber yang bisa menjadi pilihan berikut ini.

Sumber: Fondazione Bruno Kessler

Wireshark
Aplikasi keamanan siber pertama yang bisa digunakan oleh pengguna untuk tingkatkan proteksi adalah Wireshark. Di mana, aplikasi tersebut telah dilengkapi dengan fitur–fitur mumpuni yang tentu mampu berikan proteksi terbaik dalam keadaan bahaya sehingga tidak heran jika lembaga pemerintah, perusahaan, hingga organisasi nirlaba pun mempercayakan cyber security-nya pada Wireshark.

Para profesional biasanya menggunakan aplikasi ini untuk melacak koneksi, melihat konten transaksi jaringan yang mencurigakan, hingga mengidentifikasi lonjakan lalu lintas jaringan. Dengan fitur tersebut, pengguna tentunya dapat mencegah terjadi bahaya siber yang bisa terjadi dimana saja dan kapan saja sambil melakukan aktivitas maupun kinerja seperti biasa.

PfSense
Selanjutnya, PfSense bisa dimasukkan ke dalam pilihan untuk memperkuat keamanan siber perangkatmu. Di mana, aplikasi tersebut merupakan perangkat lunak firewall yang mampu menahan jaringan berbahaya sehingga tidak akan membahayakan perangkat maupun informasi berharga milik pengguna.

Alasan kuat untuk menggunakan PfSense pada perangkat elektronik antara lain karena ketahanan, fleksibilitas, adanya open source, serta kemudahan pemakaiannya. Dengan begitu, user bisa lebih mudah mengoperasikan firewall tersebut untuk memaksimalkan keamanan siber dan mencegah adanya kriminalitas di dunia maya.

Baca juga: Stalker Ganggu? Ketahui Fake Account Instagram dengan Cara ini

Kali Linux
Untuk melawan kriminalitas dunia maya, Kali Linux bisa menjadi aplikasi yang cocok untukmu. Sebab, aplikasi tersebut memang cukup dikenal oleh pecinta teknologi karena kemampuannya untuk mencegah serta menangani masalah keamanan siber. Tidak heran jika banyak orang yang mempercayakan perangkatnya kepada Kali Linux.

Di mana, aplikasi ini menghadirkan 600 alat penetration testing yang berguna sebagai simulasi serangan siber untuk menemukan celah keamanan. Dengan begitu, informasi pribadi pun tentu lebih terjaga dari berbagai metode serangan siber yang mungkin terjadi di waktu depan dan user bisa melanjutkan aktivitas maupun kinerja pada dunia maya tanpa perlu mengkhawatirkan gangguan keamanan siber.

Defendify
Dalam membahas aplikasi keamanan siber, tentunya Defendify tidak bisa dilewatkan. Di mana, aplikasi tersebut memiliki berbagai keunggulan yang tidak kalah canggih dari pendukung keamanan siber lainnya. Defendify menghadirkan proteksi berlapis sehingga bisa melindungi diri dan perangkatmu secara lebih menyeluruh.

Selain itu, aplikasi ini juga menghadirkan solusi otomatis dan tangkas ketika berhadapan dengan ancaman siber. Dengan begitu, perangkatmu secara cekatan memberantas bahaya dan memperlancar aktivitas online penggunanya tanpa hambatan yang berlebihan. Untuk petunjuk yang lebih terperinci, para user juga bisa mencari bantuan kepada Expert Guidance and Support sehingga pengguna dapat lebih mudah untuk memecahkan masalah yang ada.

Sumber: Policy Options

Burp Suite
Aplikasi keamanan siber yang terakhir untuk dipilih adalah Burp Suite. Di mana, Burp Suite hadir sebagai alat pendukung test penetrasi sehingga dapat mencari celah keamanan perangkat dan meningkatkannya agar user bisa mencegah berbagai ancaman keamanan yang mungkin terjadi di waktu depan.

Aplikasi yang dikembangkan oleh perusahaan Portswigger ini memang cukup ramai dikenal oleh banyak orang. Sebab, metode pemakaiannya cukup mudah untuk digunakan oleh user baru serta fitur yang ditawarkan pun tidak bisa dipandang enteng. Dengan begitu, pengguna pun bisa meningkatkan keamanan siber tanpa perlu mengkhawatirkan cara pemakaian yang terlalu rumit.

Itu dia beberapa rekomendasi aplikasi keamanan siber yang bisa kamu manfaatkan untuk berikan keamanan terdepan pada diri sendiri serta gadget-mu. Di mana, hal tersebut bisa semakin ditingkatkan dengan kehadiran perangkat canggih yang juga mampu berikan proteksi terbaik untukmu dan data pribadi.

Kamu bisa mendapatkan smartphone berkualitas yang hadir dari berbagai merek ternama secara online di Eraspace. Caranya pun cukup mudah yaitu dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau unduh aplikasinya. Yuk, dapatkan smartphone impianmu di Eraspace, sekarang.

Baca juga: Bikin Koneksi Gesit, Lakukan Sejumlah Hal ini Pada Router WiFi                                   


Diunggah Pada : 11 Feb 2023 | Kategori TECHNOLOGY
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.