Kategori

5 Kelebihan Redmi Note 11 yang Tampil Premium dengan Performa Ngebut

Sumber: gadgetren

Pada Januari 2022 lalu, Xiaomi kembali memperkenalkan produk smartphone terbarunya yang menjadi penerus Redmi Note 10 Series yaitu Redmi Note 11 Series. Redmi Note 11 menjadi salah satu model yang ada pada Redmi Note 11 Series. Di mana, smartphone ini menjadi seri paling rendah untuk Redmi Note 11 Series, namun tetap memiliki performa terbaik di dalamnya.

Hal ini berkat sejumlah peningkatan yang dihadirkan Xiaomi melalui Redmi Note 11 sehingga menjadi kelebihan untuk mendukung beragam aktivitas di tahun 2022. Untuk desainnya sendiri, Redmi Note 11 Series memiliki corak yang sama yaitu rangka datar atau flat. Lalu, apa kelebihan yang ditawarkan oleh Redmi Note 11 sehingga menjadi pertimbangan utama untuk memilih smartphone ini? Yuk, simak penjelasan berikut ini.

 

Tampilan Desain Body yang Terkesan Premium
Sumber: gsmarena

Kelebihan pertama Redmi Note 11 tampak pada bagian desain body-nya dengan rangka datar atau flat sehingga tampak lebih elegan, tegas, dan tetap premium. Walaupun sekilas smartphone akan tampak lebih tebal. Di mana, dimensi smartphone ini sendiri sebesar 159.87 x 73.87 x 8.09 mm dengan bobot 179 gram.

Material body-nya sendiri menggunakan polikarbonat yang tersedia dalam beberapa pilihan warna seperti Star Blue, Graphite Gray, dan Twilight Blue. Ditambah sistem perlindungan layar berupa Gorilla Glass 3 dan sertifikasi IP53 yang membuatnya tahan debu dan percikan air.

 

Dukungan Layar AMOLED dengan Resolusi Tinggi
Sumber: gadgetren

Beralih ke bagian layar yang juga menjadi salah satu kelebihan Redmi Note 11, smartphone ini sudah dibekali layar berpanel AMOLED dengan ukuran 6,43 inci yang memiliki resolusi Full HD+ 1080 x 2400 piksel dan 409 ppi. Tidak heran, jika nantinya layar akan menghasilkan warna yang cemerlang dengan response time lebih singkat.

Selain itu, layar smartphone ini juga mendukung refresh rate tinggi mencapai 90 Hz. Dengan begitu, pengguna bisa merasakan pengalaman menyenangkan ketika scrolling layar secara cepat seperti di media sosial. Ditambah dengan touch sampling rate yang cukup tinggi mencapai 180 hz dan tingkat kecerahan layar 700 nit dengan mode high brightness serta 1000 nit mode kecerahan otomatis.

 

Baca juga: Flagship Terjangkau Nan Memukau, 5 Kelebihan Xiaomi 11T


Performa Andal Berkat Chipset Bertenaga
Sumber: androidauthority

Untuk mendukung performa Redmi Note 11, smartphone ini menggunakan chipset baru Qualcomm yaitu Snapdragon 680 dengan fabrikasi 6 nm yang lebih modern sehingga mampu menghasilkan performa stabil dan temperatur lebih dingin. Chipset ini sendiri menghadirkan delapan inti CPU dengan empat inti pertama sebagai klaster performa Kryo 265 Gold berkecepatan 2.4 GHz berbasis Cortex-A73.

Lalu, empat inti kedua sebagai klaster efisiensi Kryo 265 Silver berkecepatan 1,9 Ghz yang memiliki arsitektur Cortex-A53. Selain itu, chipset ini dibekali GPU Adreno 610, DSP Hexagon 686, ISP Spectra 346, serta modem 4G X11 LTE. Dipadukan dengan RAM LPDDR4X berkapasitas 4GB dan 6GB serta media penyimpanan 128GB. Tidak heran, jika spesifikasi tersebut membuat smartphone ini mampu melibas beragam aktivitas yang cukup berat seperti bermain game secara lancar.

 

Dukungan Quad Camera Berkualitas
Sumber: gsmarena

Lanjut ke bagian kamera, Redmi Note 11 dibekali empat kamera di bagian belakang dengan resolusi 5MP lensa utama, 8MP ultrawide, 2MP makro, dan 2MP sensor kedalaman. Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 13MP. Di mana, kamera Redmi Note 11 ini mampu menghasilkan gambar dengan kualitas tinggi.

Hasil tangkapan kameranya cukup baik di kondisi siang hari atau dengan pencahayaan yang cukup sehingga mampu menghasilkan elemen ketajaman, warna, hingga rentang dinamis yang lumayan di kelasnya. Dengan begitu, kamu akan merasa percaya diri untuk mengunggah gambar-gambar yang ditangkap oleh kamera Redmi Note 11.

 

Daya Tahan Baterai yang Awet
Sumber: droidlime

Kelebihan Redmi Note 11 yang terakhir ada di bagian baterainya. Di mana, smartphone ini sendiri menghadirkan baterai dengan kapasitas sebesar 5.000 mAh yang dibekali sistem pengisian daya cepat 33W. Dengan begitu, pengisian daya baterai dari kondisi kosong sampai penuh hanya membutuhkan waktu selama 1 jam pengisian.

Melalui sejumlah pengujian, ketahanan baterai Redmi Note 11 tidak perlu diragukan lagi seperti mampu bertahan lebih dari satu hari dengan kondisi smartphone mengaktifkan refresh rate 90Hz. Sedangkan jika refresh rate diturunkan menjadi 60Hz, maka smartphone bisa bertahan sampai dua hari.

Itu dia sejumlah kelebihan yang ditawarkan oleh Redmi Note 11 sebagai pertimbangan kamu dalam memilih smartphone ini. Apalagi Redmi Note 11 bisa didapatkan secara online melalui Eraspace. Di mana, sedang ada promo potongan harga senilai Rp200 ribu dengan pembayaran menggunakan kartu kredit bank tertentu. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini.

Yuk, dapatkan Redmi Note 11 dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone kamu sekarang.

 

Baca juga: Libas Aktivitas Gaming Berat, 5 Kelebihan yang Ditawarkan Xiaomi Black Shark 4


Diunggah Pada : 22 Mar 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.