Kategori

5 Gadget untuk ESTP, MBTI Jiwa Petualang yang Hobi Eksplorasi

Sumber: freepik

Dalam menyambut ERA Baru Diri Baru, tipe kepribadian MBTI ESTP dikenal sebagai sosok yang penuh energi, spontan, dan selalu siap menghadapi tantangan. Sebagai The Entrepreneur, mereka adalah pribadi yang sangat adaptif dan berorientasi pada aksi. ESTP juga cenderung ekstrovert, suka mencoba hal baru, dan senang berada di tengah kesibukan.

Gaya hidup dinamis yang dimiliki MBTI jiwa petualang ini tentu membutuhkan gadget yang dapat mengikuti ritme mereka. Gadget dinilai sangat krusial terhadap kelancaran aktivitas harianmu, baik untuk aktivitas outdoor yang penuh tantangan atau rutinitas sehari-hari yang serba cepat. Yuk, simak daftar rekomendasi gadget yang pas untuk mERAyakan Persona kamu di bawah ini!

Garmin Vivoactive 5
Untuk kamu yang punya kepribadian ESTP dan selalu mencari tantangan baru, Garmin Vivoactive 5 adalah partner sempurna. Jam pintar ini bukan sekadar alat untuk memantau kebugaran, tetapi juga asisten pribadi yang memastikan semua aktivitasmu terorganisasi dengan baik. Dengan masa pakai baterai hingga 11 hari, kamu bisa fokus berkelana tanpa khawatir harus sering mengisi daya.

Garmin Vivoactive 5 juga dilengkapi fitur Body Battery Energy Monitoring yang membantu memantau tingkat energi sepanjang hari. Kamu jadi tahu kapan waktunya beraktivitas penuh semangat dan kapan tubuh butuh istirahat. Dengan 30+ aplikasi olahraga bawaan seperti bersepeda, berlari, dan bahkan aktivitas untuk pengguna kursi roda, jam ini memastikan setiap kegiatanmu lebih efektif dan terarah. Cocok banget untuk MBTI ESTP yang selalu ingin bergerak aktif dan spontan.

Selain itu, ada juga fitur Sleep Coach yang memberi skor tidur dan tips personal untuk meningkatkan kualitas istirahatmu. Kamu juga bisa memanfaatkan Garmin Coach untuk rencana pelatihan adaptif seperti 5K sampai setengah maraton. Dengan desain stylish dan fungsi canggih, Garmin Vivoactive 5 adalah pilihan ideal untuk mendukung gaya hidup dinamis seorang MBTI jiwa petualang.

Sumber: DJI

DJI Neo - Camera Drone
Jenis MBTI ESTP dikenal sebagai pribadi yang spontan dan selalu siap mengeksplorasi hal baru. Nah, DJI Neo adalah drone yang dirancang untuk menyempurnakan gaya hidup ESTP yang penuh petualangan. Dengan berat hanya 135 gram, DJI Neo sangat ringan dan ringkas, cocok untuk menemani perjalanan ke mana saja. Fitur Palm Takeoff akan memudahkanmu untuk meluncurkan drone langsung dari telapak tangan tanpa pengontrol jarak jauh.

Fitur AI Subject Tracking juga memastikan kamu selalu jadi pusat perhatian. Drone ini bisa mengikuti setiap gerakanmu, baik saat bersepeda, hiking, atau bahkan bermain skateboard. Mode pengambilan gambar seperti Dronie, Circle, dan Boomerang juga menambah sentuhan sinematik untuk setiap momen. Apalagi tambahan kamera 4K Ultra HD membuat hasil video tetap tajam dan stabil meskipun dalam kondisi angin kencang.

Bagi ESTP yang ingin dokumentasi instan dan kreatif, DJI Neo menawarkan kemudahan lewat aplikasi DJI Fly. Dengan kontrol suara dan koneksi langsung ke smartphone, kamu bisa mengontrol drone hingga jarak 50 meter tanpa perlu alat tambahan. Selain itu, fitur QuickTransfer memungkinkanmu langsung membagikan rekaman, sementara efek Glamour dan template editing di aplikasi membuat setiap video tampak profesional.

Shokz OpenMove
Sebagai pribadi yang dinamis dan energik, MBTI ESTP pastinya harus memiliki gadget yang mendukung gaya hidup aktif, dan Shokz OpenMove hadir sebagai solusi ideal. Dengan desain open-ear, kamu tetap bisa menikmati musik atau menerima panggilan tanpa kehilangan kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar. Headphone ini cocok banget untuk eksplorasi outdoor atau olahraga ekstrem.

Dilengkapi dengan PremiumPitch 2.0, Shokz OpenMove menghasilkan suara presisi dengan bass kaya. Bobotnya juga hanya 29 gram, sangat ringan dan ergonomis, sehingga nyaman dipakai sepanjang hari tanpa rasa lelah. Kamu bisa menikmati pengalaman mendengarkan musik yang optimal tanpa mengorbankan kenyamanan.

Terdapat juga sertifikat IP55 yang bikin Shokz OpenMove tahan terhadap keringat, hujan, dan debu. Baterainya tahan hingga 6 jam, dan mikrofon peredam bising ganda memastikan kamu tetap bisa melakukan panggilan telepon meskipun dalam suasana ramai. Untuk MBTI jiwa petualang yang suka mencoba hal baru dengan anggaran terjangkau, headphone ini menawarkan nilai luar biasa tanpa menguras kantong.

Baca juga: Ketahui Beragam Manfaat Tes MBTI untuk Kenali Diri Lebih Dalam

Insta360 Camera X3
Insta360 Camera X3 adalah gadget yang wajib dimiliki oleh MBTI jiwa petualang karena kemampuannya untuk menangkap video 5,7K 360 dengan jelas, jadi kamu tidak perlu khawatir melewatkan momen berharga. Dilengkapi dengan dual 1/2' 48MP sensor, kamera ini menghasilkan gambar jernih, bahkan di kondisi cahaya minim, memastikan setiap petualangan terekam dengan detail yang luar biasa.

Fitur FlowState Stabilization dan 360 Horizon Lock juga memastikan video tetap stabil meskipun kamu sedang melakukan aktivitas ekstrem, seperti bersepeda di gunung. Bukan hanya itu, Me Mode dan Invisible Selfie Stick memberikan pilihan kreatif untuk menangkap momen dengan sudut unik, cocok untuk ESTP yang suka berbagi konten menarik di media sosial. Apalagi fitur auto-edit AI mampu memudahkan proses editing jadi lebih cepat dan mudah.

Dengan bodi tangguh dan tahan air hingga 33 kaki, Insta360 Camera X3 siap menemani perjalananmu di segala cuaca. Fitur pre-recording dan loop recording memastikan kamu tidak akan kehilangan momen penting. Layar sentuh besar 2,29” dan kontrol suara 2.0 membuatnya mudah digunakan di segala situasi, ditambah dengan kemampuan 360 live streaming dan webcam mode untuk berbagi langsung dengan teman-teman.

Sumber: GoPro

GoPro Hero13
Rekomendasi gadget untuk MBTI ESTP yang terakhir adalah GoPro HERO13. Kenapa gadget ini wajib masuk dalam daftar? Karena, GoPro HERO13 bakal jadi teman setia dalam setiap perjalanan dengan kemampuan Pro-Level Imaging nya yang luar biasa. Video 5.3K60 dan hasil foto 27MP yang dihasilkannya bikin semua momen seru yang kamu alami terekam dengan detail tajam, bahkan saat kamu beraksi dalam kondisi ekstrem sekalipun.

Buat MBTI ESTP yang suka menangkap momen dengan sudut yang berbeda, GoPro HERO13 punya Tall Image Sensor yang bikin kamu bisa foto lebar, vertikal, atau pakai bingkai penuh sesuai keinginan. Ditambah lagi, HyperSmooth 6.0 bikin stabilisasi video jadi mulus banget, jadi meskipun gerakanmu cepat atau ekstrem, hasilnya tetap tajam.

Selain tangguh di segala kondisi, GoPro HERO13 juga dilengkapi dengan baterai Enduro 1900 mAh yang tahan lama, jadi kamu tidak akan kehabisan daya saat sedang asyik berpetualang. Dengan Wi-Fi 6 yang 40% lebih cepat dan dukungan dari aplikasi Quik untuk editing, berbagi hasil rekaman jadi super praktis dan cepat. Cocok banget kan buat jenis MBTI ESTP?

Dengan berbagai pilihan gadget canggih ini, pastinya kegiatanmu sebagai MBTI jiwa petualang bakal semakin seru dan penuh gaya. Setiap gadget dirancang khusus untuk mendukung gaya hidup aktif dan memastikan kamu tidak kehilangan momen penting, dari aktivitas outdoor hingga petualangan ekstrem. Semua fitur dan teknologi yang ada bakal bikin perjalanan kamu jadi lebih maksimal.

Kalau kamu tertarik untuk punya gadget-gadget keren ini, langsung aja cek di Eraspace. Semua produk di Eraspace 100% asli dan dilengkapi garansi resmi, jadi kamu tidak perlu khawatir. Plus, ada banyak keuntungan seperti pengiriman cepat dan poin MyEraspace yang bisa dipakai di pembelian selanjutnya. Yuk, beli gadget impianmu di Eraspace dan jadi bagian dari genERAsi tau diri dengan petualangan seru!

Baca juga: Sejumlah Rekomendasi Gadget yang Cocok untuk Genre Musik ENFJ


Diunggah Pada : 17 Des 2024 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2025 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.