Kategori

5 Fakta Game RPG yang Menjadi Salah Satu Genre Paling Banyak Dimainkan

Sumber: pcgamer

Menjadi salah satu genre game paling banyak dimainkan, role-playing game atau RPG tidak terlepas dari berbagai unsur penting di dalamnya. Apalagi game RPG ini menuntut setia pemainnya untuk mampu menjalankan karakter utama secara kompleks dan mendalam. Di mana, hal ini berkaitan dengan dasar plot maupun cerita yang kuat, lalu dipadukan dengan mekanisme gameplay kelas atas.

Tidak heran, jika judul game seperti The Elder Scrolls, The Witcher, Dragon Age, hingga Monster Hunter sukses besar dalam menawarkan permainan RPG yang dimainkan di sejumlah platform. Di balik kesuksesan genre game RPG, ada sejumlah fakta mengenai genre ini hingga membuatnya banyak dimainkan oleh para gamers. Sejumlah fakta apa yang dimaksud? Yuk, simak penjelasan berikut ini.

 

Tonggak Sejarah RPG Berbasis Digital Dimulai pada Era 1980-an
Sumber: gamingonlinux

Kesuksesan game RPG dimulai bersamaan dengan booming-nya game konsol di sejumlah negara pada era 80-an. Game RPG pertama dirilis melalui platform digital berjudul Akalabeth: World of Doom. Lalu, di tahun 1980 sampai 1990, konsol Atari dan Nintendo 8 bit NES berjaya dengan menawarkan sejumlah game bergenre RPG yang sukses di pasaran.

Mulai dari The Legend of Zelda, Final Fantasy, Crystalis, Dragon Warrior, dan Ultima menjadi sederet judul yang wajib untuk dikoleksi oleh para pemain di seluruh dunia. Di mana, kisah fantasi epik dengan gameplay yang melekat di pemain, membuat game RPG begitu dicintai hingga sekarang.

 

Sosok Penting yang Melahirkan Nama Besar di Balik Layar
Sumber: musictech

Hal-hal yang menarik di dalam game RPG hingga sukses dan banyak dimainkan tentu tidak akan terwujud tanpa sosok-sosok penting di balik layar. Di mana, game RPG menghadirkan sesuatu yang kompleks sehingga membutuhkan ide dan imajinasi kuat agar mampu membangun narasi dalam sebuah game. Oleh karena itu, game RPG sukses membuat sosok-sosok jenius di balik layar memiliki nama yang besar di industri game.

Mulai dari Nobuo Uematsu pada Final Fantasy, Shigeru Miyamoto pada The Legend of Zelda, Todd Howard pada The Elder Scrolls, dan Mike Laidlaw pada Dragon Age yang menjadi sebagian kecil dari banyaknya sosok-sosok hebat di balik layar game RPG.

 

Baca juga: 7 Rekomendasi Game yang Paling Banyak Ditunggu di Tahun 2022


Dungeons & Dragons Menjadi Pelopor RPG Modern
Sumber: bitrebels

Kesuksesan game RPG tentunya dimulai oleh pelopor genre ini hingga dapat menarik minat banyak pemain untuk memainkannya. Dungeons & Dragons menjadi pelopor game RPG di industri game modern dengan TSR selaku developer yang membuat metode permainan kompleks. Di mana, mereka melibatkan karakter dengan kenaikan level.

Di mana, game ini masih berupa perangkat permainan terdiri dari bagian seperti buku cerita, kotak karakter, hingga gambar-gambar dengan kisah plot secara keseluruhan. Selain itu, game RPG ini dinilai sebagai satu-satunya permainan yang memiliki plot paling kompleks di zamannya. Sejak kemunculan Dungeons & Dragons, sejumlah pengembang mulai untuk mempertimbangkan partisipasinya dalam menciptakan karya-karya game RPG lainnya.

 

Terus Berkembang Sesuai dengan Zaman
Sumber: ign

Seiring perkembangan teknologi dari tahun ke tahun, game RPG juga ikut berkembang. Di mana, plot cerita dibuat semakin rumit dengan penyajian karakter yang beraneka ragam. Sedangkan untuk gameplay-nya dibuat seatraktif mungkin dan memiliki kualitas visual yang meningkat tajam. Tidak heran, jika game RPG saat ini memiliki kapasitas yang jauh berbeda dibanding dahulu.

Di mana, game RPG saat ini memiliki ukuran file mencapai 50GB sampai ratusan GB. Ditambah dengan beragam pilihan platform gaming sehingga game RPG baru diterbitkan lebih eksklusif yang hanya bisa dimainkan oleh perangkat game tertentu saja. Walaupun begitu, unsur utama game RPG modern ini tetap memiliki plot kompleks, mekanisme gameplay luar biasa, dan cerita karakter utama yang memiliki hubungan kuat dengan banyak karakter lainnya.

 

Terbagi Menjadi Beberapa Jenis
Sumber: PCmag

Walaupun RPG sendiri menjadi satu kesatuan genre permainan, namun RPG sendiri memiliki beberapa jenis atau golongan di setiap permainannya. Di mana, ada sejumlah permainan yang diklasifikasikan ke sebuah model permainan secara berbeda walaupun tetap bergenre RPG. Sejumlah golongan RPG yang dimaksud seperti berikut:

  • RPG murni merupakan genre RPG yang menjadikan pemain sebagai peran utama dan juga terikat dengan plot yang ada seperti game Dragon Age Origins dan The Elder Scrolls.
  • RPG aksi merupakan RPG yang mengandung elemen aksi secara sangat dominan seperti Diablo dan Baldur's Gate.
  • RPG taktik merupakan jenis RPG di mana setiap pemain dituntut untuk bergerak secara taktis dan bergantian seperti Final Fantasy Tactics dan XCOM.
  • RPG kultural merupakan game RPG yang dibuat berdasarkan budaya dari pihak developer seperti JRPG dari Jepang dan RPG Barat.
  • MMORPG merupakan RPG dengan permainan peran yang dirancang khusus untuk gamer online dan multiplayer secara masif.
  • Fantasi merupakan game RPG yang tidak mengharuskan pembuatan karakter karena memiliki plot fantasi yang sangat bagus. Misalnya saja game-game berjudul The Legend of Zelda, The Witcher, hingga Final Fantasy.

Itu dia sejumlah fakta mengenai game RPG hingga bisa sukses dan banyak dimainkan sampai sekarang. Di mana, genre ini tidak terlepas kesuksesannya dari berbagai pihak di dalamnya. Bagi kamu yang ingin memainkan game RPG di konsol PS4, kamu bisa mendapatkannya secara online melalui Eraspace. Ada sejumlah game RPG maupun genre lainnya yang bisa kamu dapatkan.

Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone. Yuk, temukan pilihan game PS4 favoritmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: Unik dan Beda, 7 Rekomendasi Game Sepak Bola yang Tidak Biasa


Diunggah Pada : 24 Jan 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.